Sunday, May 2, 2010

Menjajal Cetakan Telur Lucu


Ini salah satu barang yang kami pesan bersama lewat bentoshop.de. Cetakan telur lucu. Dijual dua buah per set. Saya pilih set berbentuk mobil dan ikan. Dua bentuk favorit anak-anak. Ada set lain berbentuk bintang dan jantung.

Awalnya saya tak terlalu percaya, apakah telur rebus bisa dicetak aneh-aneh. Namun melihat gambar di foto ketika akan berbelanja, langsung kepengen beli.

Begitu barang sampai di rumah, langsung gak tahan pengen mencoba cetakan ini. Karena ukurannya agak kecil, saya pilih telor yg kira-kira ukurannya sebanding cetakan. Kalau di Jerman, telur berukuran sedang atau M. Setelah telur matang, saya kupas panas-panas sesuai petunjuk. Masukkan ke dalam cetakan lalu rendam cetakan bersama telor dalam air dingin selama 10 menit. Dan tadaaaa.... telur rebusnya benar-benar berbentuk ikan dan mobil. Lucu sekali....

No comments:

Post a Comment

matched content: