Monday, November 5, 2012

Artikel Wisata Kuliner Maroko di Majalah Oase

Photo Courtesy : Majalah Oase
Bagi umat Islam, Maroko adalah salah satu negara dimana kita bisa bebas berwisata kuliner. Karena sebagian besar warganya muslim, tentunya makanan halal bukan sesuatu masalah. Lagi pula, negara ini punya aneka makanan khas yang cocok dengan lidah orang Indonesia seperti saya. Gurih, dan bumbunya tak terlalu kuat. Walau mereka banyak menggunakan bermacam empon-empon dan dedaunan beraroma.


Di blog ini, saya pernah menulis tentang beberapa makanan dan minuman khas Maroko. Tentang couscous, tajine, brochettes, dsb. Nah tulisan -tulisan tersebut saya rangkum, tulis ulang, dan mencoba mengirimkannya ke media massa. Yakni ke sebuah majalah keluarga muslim, OASE.

Setelah menunggu beberapa bulan, tulisan tersebut muncul di rubrik Info Jajan. Di Majalah Oase terbaru, bulan November 2012. Jika penasaran, dapatkan secara langsung majalahnya.... Hehehehe, jadi ikut mengiklankan, nih...:)

2 comments:

  1. mirip-mirip nasi kebuli kali ya yg di picture image itu?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Beda, sebab bahannya bukan dari beras. Cara masaknya juga beda dengan nasi kebuli...:)

      Delete

matched content: