Tuesday, January 31, 2012

Resep Gochujang Sederhana

Di satu buku resep vegetarian makanan Korea, saya temukan satu resep gochujang sederhana dan praktis. Penggemar makanan atau masakan korea, pasti kenal bumbu pasta satu ini. Bumbu ini digunakan di banyak sekali jenis makanan negeri ginseng ini. Sebab semua bahan dasarnya dari tumbuhan, bumbu ini cocok untuk masakan vegetarian.

Resep ini sudah direvisi, untuk lihat resep perbaikannya silahkan klik link berikut: Resep sederhana pengganti gochujang, praktis, mudah dan enak!


Gochujang sendiri sejatinya dibuat melalui proses fermentasi panjang. Hingga bertahun-tahun lamanya. Saya ingat saat menonton drama seri sejarah Dae Jang Geum, ada adegan mereka membuat bumbu dan disimpan dalam wadah-wadah besar bertutup di luar ruangan. Namun karena prosesnya yang lama, orang juga banyak menggunakan gochujang instan.

Di toko-toko Asia di Jerman dan Belanda biasanya sudah menyediakan gochujang. Akan tetapi, teman-teman di tanah air banyak yang belum bisa mendapatkan bumbu ini, kecuali dengan membeli secara online. Makanya, meski masih belum pernah mencoba sendiri resep gochujang ini, saya ingin menuliskan di sini. Siapa tahu ada yang tertarik untuk mencoba membuatnya. Bahan-bahannya mudah didapatkan. Jadi siapa saja saya pikir bisa membuatnya.

Bahan dasar :
1 sdm cabe merah bubuk, atau bisa ditambah sesuai selera
2 sdm cuka
1 sdm gula
4 sdm kecap asin encer (light soy sauce)
2-3 siung bawang putih, diulek halus

Proses:
Cabe merah bubuk, cuka, gula, kecap asin diaduk jadi satu hingga gula larut. Campur dan aduk bawang putihnya.

Bahan lanjutan :
1 sdm bumbu gochujang dasar diatas
2 sdm cuka
1/2 sdt gula
1-2 sdm tepung ketan

Proses :
Campur bumbu dasar gochujang dengan cuka dan gula. Aduk hingga rata. Campurkan tepung ketan. Aduk hingga rata. Gochujang sederhana pun siap digunakan.



Resep ini sudah direvisi, untuk lihat resep perbaikannya silahkan klik link berikut: Resep sederhana pengganti gochujang, praktis, mudah dan enak!

34 comments:

  1. Halo...mau tanya...apakah resep ini tidak perlu fermentasi? kemudian, mau tanya rasanya,karena menggunakan bawang putih mentah...
    Btw, kalo dilihat dari bahan2nya,sepertinya resep Gochujang ini adalah resep pelapis untuk membuat kimchi ya?

    ReplyDelete
  2. kayaknya klo resep yang ini gak pakai fermentasi, soalnya sesuai namanya gochujang sederhana. dan memang lebih mirip bumbu cabe utk kimchi tapi pakai cuka.
    kalau di indonesia, gochujang sudah bisa jg dibeli di supermarket besar seperti lottemart. disana ada section makanan mancanegara, salah satunya korea. sayangnya produknya mengandung alkohol.

    ReplyDelete
  3. Annyeong haseyo..boleh bantu jawab??
    Begini, saya udah coba bikin gochujang sederhana ini..
    Nah, saya bisa langsung pakai atau difermentasikan juga bisa kok...
    Cara fermentasinya juga mudah.. Saya simpan gochujang dalam wadah plastik tertutup rapat, trus di lapisi sama koran 2 lembar biar benar2 kedap udara. Lalu dimasukin dalam kantong plastik. Saya simpan di lemari makan biasa. Ndak pake kulkas..
    Sekarang udah 2 bulan loh dan gochujang saya baik2 saja.
    Malah rasanya lebih enak dan hampir mirip aslinya.. Semoga jawaban saya membantu...

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya mau nanya , difermentasikan berapa hari ? setelah itu perlu masuk ke kulkas ga ?

      Delete
    2. terimakasih infonya cheerfull beela

      Delete
  4. Waaaa... makasih infonya, Mbak Cheerfulbeela. Semoga yg lain gak ragu mencoba resep gochujang sederhana ini. :)

    ReplyDelete
  5. saia tertarik pengen nyoba nih.. :D
    but mau nanya dulu, cabe merah bubuknya apa bisa diganti pake cabe giling?? soalnya klw bhn2 lainnya udah lengkap ada didapur..

    ReplyDelete
  6. Menurut saya, karena bahannya sederhana, tak ada salahnya dicoba dg cabe giling juga. Selamat mencoba, ya....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mbak aku mau tanya bahan lanjutan itu apa yah ? Kok aku kurang mengerti............

      Delete
  7. maaf,,ini sausnya apa harus dikasih air atw ngg ya??

    ReplyDelete
  8. saya sudah pernah coba buat, Gochujang sederhana kan pake cuka jadi apa emg bau cukax menyengat bgd ya????

    ReplyDelete
  9. Bisa nggak kita bikin Kimchi pakai Gochujang?

    ReplyDelete
    Replies
    1. baiknya untuk kimchi mebuat sendiri pasta cabenya langsung. jadi bukan gochujang

      Delete
  10. kalo setau saya, emg resep kimchi pake gochujang ya..

    ReplyDelete
  11. saya sudah coba buat bahan dasarnya aja tpi rasa cukanya terasa bgt... apa saus gochujang emang begitu rasanya ato tidak?

    ReplyDelete
    Replies
    1. nah itu, kalo saya sih dikurangin banget, jd cuma seperempat sendok teh.

      Delete
    2. mungkin jenis cuka yang dipakai terlalu tingi konsentarasinya. bisa dikurangin saja. gocujang asli tidak terlalu asam.

      Delete
  12. terimakasih~ aku izin posting ke blog aku yah .. maksih^^

    ReplyDelete
  13. maaf, gochujang ini untuk masakan apa saja y?

    ReplyDelete
  14. Thank you resepnya :) Saya mau coba-coba buat masakan Korea yang mudah, tapi kendala di gochujang ini, mau beli online tapi belum yakin soal halalnya.

    ReplyDelete
  15. Mbak Ira, mau tanya nih. Kalau beli gochujang yang di supermarket, penyimpannya gimana yah?
    Apa perlu dimasukkan ke cooler? Atau di lemari biasa saja?

    ReplyDelete
  16. Saya mau tanya gochujang yg saya buat warna nya kok ga bisa merah ya? Warnanya kok mentok cuman orange pdahal sudah saya fermentasi

    ReplyDelete
    Replies
    1. apakah sudah pakai bubuk cabe korea yang kering?

      Delete
  17. Wahh jangan pake cuka dong apalagi cuka sintetis. Gochujang asli kaya rasa krn pake soy bean powder, malt powder, krn bahan2 itu susah didapat, saya pakai...tauco! Bubuk cabe (lokal) harus semena2, biar lebih merah campur cabe segar jenis tanjung giling, jangan pernah pake cabe giling pasar. Biar dimarahin org Korea gochujang saya lebih diterima sama lidah Indonesia dan pedass mantaap 😋

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mbak, yang ini resep shortcut gochujang. bukan gochujang asli ya... karena gochujang asli harus difermentasi sekalian lama.

      Delete
    2. boleh kasih komen?kalau yg ditulis ini lebih tepatnya adl saus nyangnyom, bs dipakai buat kimchi. kalau gochujang meskipun shortcut sy rasa tdk tepat. maaf ya mbk, bukan g membolehkan membuat resep spt ini, tp krn gochujang sndri it bagi org korea sdh jd tradisi dan budaya, jd sy pkir kalaupun mau mmbuatnya diusahakan bahan dasarnya ada, spt si meju bs pakai tauco mungkin. Oia boleh kasih info, gochujang sdh bisa dimanfaatkan saat usia 6bln, dan yg dlm btk instan it jg dibuat dg cara yg sama fermentasi singkat. demikian dan mohon maaf kalau ada yg menyinggung.

      Delete
    3. iya betul mommy yunna. terimakasih tuk komentarnya. ini memang bukan resep gochujang asli. resep ini mba ira tulis untuk teman2 yang pada tanya gimana caranya kalau mau membuat masakn korea tapi tidak punya gochujang. tapi ingin buat bumbunya secara instant langsung dibuat untuk masakan.
      Kalau mau buat gochujang aslinya memang butuh waktu setidaknya untuk fermentasi dan harus betul2 dipersiapkan bahan-bahannya... pakai yeotgireum, chapssalgaru, meju garu, ssalyeot, pakai bubuk cabe yang khusus untuk gochucang yg warnanya merah banget. prosesnya juga harus melalui fermentasi supaya rasanya keluar.

      Delete
  18. Tepung Ketan di India ada nggak ya? Kalau diganti ama maizena, mungkin nggak ya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. waa belum pernah coba pakai tepung maizena mba zulfa. glutinuous rice flour atau tepung ketan malah di jerman banyak yang jual hehehe...

      Delete
  19. mba gochujang itu masih mentah atau udah matang terlebih dahulu ya sebelum dicampur tteok? karena saya buat sendiri masih mentah dan dimasak bareng tteok hasilnya malah asin sekali padahal sebelum dimasak rasanya pas seperti di mujigae

    ReplyDelete
    Replies
    1. oh kok bisa asin yah? kan gak pakai garam

      Delete
    2. mungkin kebanyakan kecap asinnya, coba aja dikurangi.

      Delete

matched content: