Wednesday, November 4, 2015

Resep Tteokbokki, jajanan populer korea (updated)

Resep tteokbokki jajanan korea
Resep tteokbokki

Tteokbokki adalah jajanan khas korea populer. Disebut juga topokki, dukboki, atau teokbokki (dalam bahasa korea: 떡볶이). Rasanya pedas manis dan gurih, berbahan utama Tteok yakni kue beras kenyal tapi lembut yang terbuat dari tepung beras sushi. Selain itu dalam hidangan ini juga digunakan oemuk atau kek ikan (fish cake) yang agak mirip bakso ikan. Dimasak bersama dengan saus sambal pedas manis khas korea bernama gochujang. Berikut resep dan video cara memasaknya.


Awal saya mencoba masakan ini pastinya gegara nonton drama korea, ngiler, keliatannya enak banget. Sekarang malah jadi ketagihan. Kalau lagi malas masak biasanya cemilan ini yang jadi penolongnya, karena masaknya cukup simple (kalau bahan-bahannya tersedia semua), tinggal cemplung cemplung, hanya butuh waktu paling lama 15 menit saja.

Kalau di drakor (drama korea), biasanya tteokbokki dinikmati di kedai-kedai atau tenda-tenda disebut pojangmacha. Mungkin kalau diterjemahkan bebas seperti kaki lima di Indonesia. Setiap kedai, tentunya memiliki resep dan cita rasa tersendiri.

Rustka-5163
bahan-bahan membuat tteokbokki

Balik ke masa silam, hidangan ini sudah ada sejak dinasti Joseon. Ketika itu tteokbokki menjadi makanan kerajaan atau dianggap makanan untuk para ningrat. Gungjung tteokbokki bentuknya berbeda dengan tteokbokki yang kita kenal sekarang. Warnanya tidak merah menyala melainkan kecokelatan, dan tidak pedas karena bumbunya hanya berupa kecap asin. Selain tteok dalam hidangan tersebut juga terdapat daging sapi, dan sayuran lainnya, seperti toge, jamur shiitake, dll. Setelah perang Korea berakhir, mulai diperkenalkan bumbu gochujang. Setelah itu tteokbokki dimasak dengan resep versi baru menggunakan saus pedas ini. Akhirnya resep tteokbokki baru malah lebih popular dari pada resep originalnya. Dan pertama kali di jual di salah satu sudut kota seol bernama sindang-dong. Sampai saat ini daerah tersebut dikenal sebagai pusatnya tteokbokki (Wikipedia).

Resep tteokbokki beraneka ragam, tidak hanya bahan-bahannya yang ditambahkan tetapi ada juga yang merubah dan memodifikasi sausnya. Ada yang ditambah telur, mandu (sejenis dumpling korea), sosis, seafood, maupun sayuran. Saya pribadi lebih senang jika ditambah sayuran seperti irisan wortel dan sawi putih atau daun kol. Terasa lebih segar dan kriuk-kriuk di mulut.

Sausnya banyak yang dimodifikasi, ada yang ditambah keju jadi cheese tteokbokki, ada yang ala-ala itali dengan menggunakan saus krim carbonara, dll. Tteokbokki ada juga yang dimasak bersama dengan ramyun, istilah populernya rabokki (ramyun tteokbokki).

Berikut ini adalah resep tteokbokki yang sekarang umum dijual dikedai pojangmacha, dibuat dengan saus gochujang pedas. Resepnya bisa dimodifikasi sesuai selera. Semoga resep ini bisa melampiaskan rasa penasaran teman-teman yang ingin mencobanya.

Beberapa bahan dasar tteokbokki sudah pernah di posting sebelumnya. Jadi tinggal intip balik postingan kami, kalau misalnya bahan-bahan yang dibutuhkan tidak bisa dibeli.

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~


cara membuat tteokbokki yang pedas gurih


Resep Tteokbokki

untuk 2-4 porsi:


Bahan utama:
  • 20 buah atau sekitar semangkuk Tteok. Bisa juga membuatnya sendiri, klik resep berikut: rice cake (Tteok)
  • 2-4 lembar fishcake, bisa diganti dengan bakso ikan, atau bisa membuat sendiri, klik resepnya disini: Resep oemuk

Bahan tambahan (opsional):
  • 2 buah telur rebus
  • 1-2 genggam irisan daun kol atau sawi putih (china kohl/chinese cabbage)
  • 1 wortel yang diiris-iris diagonal

Bumbu dan bahan kuah:
  • 2 1/2 cangkir air
  • 5 buah ikan teri besar (anchovy) atau 10-15 ekor ikan teri ukuran sedang
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 3 sdm gochujang, kalau tidak ada bisa membuatnya sendiri, klik link berikut: Resep sederhana pengganti gochujang
  • 1 sdm bubuk cabe korea (bisa ditambah jika kurang pedas)
  • 1 sdm gula pasir
  • 2 sdm kecap ikan bisa diganti dengan garam atau kecap asin
  • 1 buah bawang bombay diiris kasar
  • 1-2 batang bawang daun diiris diagonal

Untuk garnish (hiasan hidangan):
  • 1 sdt wijen sangrai
  • irisan bawang daun secukupnya.
vegetables



Video cara membuat Tteokbokki:


Silahkan klik video di atas untuk melihat cara membuatnya.


Deskripsi cara membuat tteokbokki :


  • Didihkan air dan ikan teri bersamaan dalam wajan.
  • Jika menggunakan oemuk (fish cake/bakso ikan) beku, rebus bersamaan dengan air hingga mendidih. Jika menggunakan home made oemuk yang baru digoreng (fishcake/bakso ikan) tidak perlu ikut direbus. Tinggal potong-potong dan masukan ketika sausnya sudah jadi (terakhir ) 
  • kalau kaldunya sudah mendidih dan sudah tercium bau ikan teri, angkat oemuk dan  ikan terinya, kemudian sisihkan. 
  • kembali didihkan kaldunya, tambahkan, bawang putih, gochujang, kecap ikan, gula, cabe bubuk, bawang bombay, aduk hingga rata dan bawangnya matang. 
  • Sementara menunggu sausnya matang, potong-potong oemuk sesuai selera. 

  • Setelah sausnya matang sesuaikan rasa. Tambahkan sedikit garam jika kurang asin.
Rustka-5169
  • Masukan sayuran wortel, sawi putih/ kol (kalau pakai), serta tteok (rice cake atau kue beras) aduk sampai merata. Aduk sampai rice cakenya jadi lembut dan kenyal.
Tips: kalau pakai tteok home made, bekukan dulu/biarkan dalam kulkas sampai keras. Baru setelah itu dimasak, supaya ketika matang tetap kenyal. kalau tteok segar (yg baru dibuat) langsung dimasak, khawatir jadi lembek dan kurang kenyal.
  • Terakhir masukan irisan tteok dan bawang daun, aduk hingga rata dan sausnya kental.
  • Angkat dan siap untuk dihidangkan hangat-hangat, bisa ditambah dengan taburan wijen sangrai dan bawang daun. 
  • Selamat mencoba
Tips: Jika menggunakan Tteok beku yang dibeli, sebaiknya langsung disantap hangat jika dibiarkan dingin tekstur kue berasnya (Tteok) akan berubah menjadi mengeras. Akan kenyal lagi kalau dipanaskan.
Dokbukki, Tteokbukki
Tteokbokki atau Dokbukki yang siap disantap

10 comments:

  1. Waduh? Beli bahannya di mana ini sista? Care***r kayaknya nggak ada deh :( kemarin nyari soalnya... "-__-)?

    ReplyDelete
  2. kayaknya yan gini harus dicari di supermarket korea, dijakarta kyknya ada sih bisa diklik di sini: bento mania: daftar toko korea

    ReplyDelete
  3. wahh pengen nyoba bikin tapi nyari bahannya kayanya ga gampang yah

    ReplyDelete
  4. silahkan di coba. klo pun tdk ada bahan2nya berarti harus berjuang sedikit, cari di toko/supermarket korea atau membuat sendiri bahan2nya dengan yang ada.

    ReplyDelete
  5. dimana ya aq bisa dapetin gochujang yng free alchohol?

    please jawab ya min

    coz klo aq dpt pasti ada kndungan alchoholnya wlawpun cuman 0, %

    plese help me guys

    ReplyDelete
  6. Kalau mau bisa dibuat sendiri, Mbak. Kami sudah ada resepnya di : Resep Gochujang Sederhana.

    ReplyDelete

  7. Penawaran Paid Review
    Hallo,

    Saya Soffian dari UrbanIndo.com situs jual beli properti No. 1 di Indonesia. Dari sekian banyak blog yang pernah saya kunjungi, blog Anda adalah salah satu blog yang membuat saya tertarik untuk berkunjung dan membaca setiap konten yang ada pada blog Anda.
    Saat ini kami sedang mencari blogger yang mempunyai blog berkualitas tinggi seperti blog, dengan ini kami mengajak Anda untuk bekerja sama dengan kami untuk melakukan paid to review. Kami akan sangat senang sekali jika Anda tertarik.
    Jika Berminat silahkan mengirimkan email ke :soffian@urbanindo.com

    Salam

    Soffian

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hallo pak soffian, terimakasih untuk kunjungannya dan komentarnya yang baik. nanti kami coba kirimkan email. terimakasih.

      Delete

matched content: